Pikiran ku selalu sepi walau ramai di luar
Berdiri dekat tiang dalam pintu bus, saat ku pulang dengan lelahku
Menyelusur mata dan pikiranku dari depan hingga belakang
Mencari sesuatu yang tak tentu
Di depan ku temui supir dengan keneknya
Yang seperti saudara saat mereka berkerja, satu pikiran dan tujuan
Yang akan saling membela saat macet tiba
Yang terus bersama hingga selesai pekerjaan mereka
Di samping kanan nya ku temui pelajar tekun
Yang terus membaca buku seolah tak peduli sekelilingnya
Yang penting buatnya hanya sekolah dan masa depanya
Tak penting buatnya apa yang dipikir sekelilingnya
Melopat ke kiri,
Melihat lelaki besar kuasai dua bangku
Cincin emas penuhi jarinya yang bercerutu
Dan hembuskan asap di sekelilingnya
Rakus, sebuah gambaran jelas pada mukanya
Tak jauh dari situ, terdapat dua pasang orang berlomba
Membahas dua tema yang berbeda mengeraskan suara mereka
Pemenang adalah pasangan dengan suara terkeras
Sepasang mengirikan perhatian pasangan lainnya
Beralih ke belakang, berdiri wanita dengan tubuh indahnya
Gelisahnya menutupi bagian terbuka tubuhnya
Benak ku berkata "kenapa berpakaian tak pantas jika kau tutupi"
Terlihat sekelilingnya lelaki yang senang dan bernafsu
Bisa menyentuh tubuh yang molek nanindah itu
Di dekatnya ku temui hal baru
Sepasang insan yang tengah dilanda cinta
Sangat mesra hingga tak peduli dengan sekelilingnya
Bercumbu di tengah ramanya bus kota
Entah akupun tidak tahu, diantara mereka itu
Cinta harta atau cinta nafsu?
Di sudut terbelakang ku temui nona hartawan
Tubuhnya yang di penuhi berlian coba tuk di sembunyikanya
Ketakutan akan ada seseorang yang mengambil hartanya
Selebihnya hanya semua orang yang lelah
Dengan semua hal dalam hidupnya
Mencoba menenang kan diri dengan beristirahat
Seolah menggambarkan semua jenis orang yang ada di kotaku
Lalu apa gambaran tentang diriku?
Seorang penumpang yang berdiri dekat tiang dalam pintu bus?
Yang mencoba perasaan orang satu persatu?
Dan mencoba mencari kesibukan hingga sampai di tujuanku
No comments:
Post a Comment